top of page

Reportase Program Sertifikasi Trainer “Essential Licensed Trainer GREAT TRAINER IN ACTION” ank. XV,


1…2…3… Kamu dahsyat !!

Begitulah bunyi yel-yel para trainer yang berkumpul dari berbagai perusahaan selama 4 hari yang mengikuti program sertifikasi dengan standard Internasional bagi para trainer, “ Great Trainer in Action” dari MWS Indonesia. Pada tanggal 2-5 November 2015, di Hotel Santika Premiere Hayam Wuruk Jakarta,

Pada program “ Great Trainer in Action “ ini para peserta lebih banyak melakukan praktek dibanding sekadar teori saja. Disini mereka saling belajar dan sharing mengenai pengalaman selama mem­bawakan training di tempat kerja masing-masing, se­hingga dengan demikian para peserta lebih me­nge­tahui dan menyadari apa yang perlu diperbaiki da­lam teknik mereka mengajar sehingga mereka bisa men­delivery materi training dengan baik kepada peserta trainingnya.

Seperti pada program sertifikasi angkatan sebe­lumnya, program yang berlangsung selama 4 hari ini kem­bali difasilitasi oleh Master Trainer dan juga PLT, Bpk. Anthony Dio Martin dan Bpk. Max Sandy. Mereka berdua membagikan pengalaman memberikan training selama 10 tahun lebih. Dimulai dari pre training, training, dan post training. Serta membagikan tips do & dont’s in training, menghadapi tipe peserta training, hingga hal terkecil yang mungkin terlewatkan oleh para trainer seperti bagaimana memilih ruangan training dan toolbox, perlengkapan yang harus dibawa selama training.

Dengan gaya Fun Learning, Bpk. Anthony Dio Martin & Bpk. Max Sandy menfasilitasi training 4 hari dari pagi hingga malam dan meskipun melelahkan bagi para peserta, di­mana mereka harus bersinergi dengan teman satu ke­lompok yang baru mereka kenal, kurang tidur karena harus mempersiapkan presentasi individu sebagai syarat untuk bisa mendapatkan sertifikasi ini namun mereka tetap high energy, antusias dan keep curiosity hingga selesai program pelatihan ini.

Setelahnya mengikuti dan mendapatkan sertifikasi sebagai seorang ELT, para peserta tidak lagi menjadi seorang trainer yang biasa-biasa saja, melainkan trainer yang berkualitas. Being GREAT Trainer!! Sekali lagi Congratulation bagi peserta yang berhasil lulus serta menyandang gelar sebagai seorang ELT. Dan bagi para peserta yang belum mendapatkan gelar ELT, bukan berarti Anda tidak bisa melainkan ini merupakan kelulusan yang tertunda.

Kepada seluruh peserta angkatan XV, welcome to COMET ! Our Community as a big family of MWS Indonesia.


Featured Posts
Recent Posts
Archive
Search By Tags
No tags yet.
Follow Us
  • Facebook Basic Square
  • Twitter Basic Square
  • Google+ Basic Square
bottom of page